Skip to the main content.
- Resep Embassy -

Triple Chocolate Texture

Cake cokelat yang sangat nikmat pada tiap potongannya. Mudah dibuat dan cocok untuk camilan saat pesta maupun hidangan penutup.

hero (5)

 

Instruksi Resep

1. Chocolate Cream

Bahan-bahan:

250g Susu
250g Whipping cream
30g Gula
80g Kuning telur
200g Embassy The Oceanic Blend 65% Dark Chocolate

 

Persiapan

- Masukkan susu dan whipping cream ke dalam bowl dan panaskan
- Aduk kuning telur dengan gula

- Tuangkan susu dan krim ke dalam adonan kuning telur, masak hingga mencapai suhu 82
°C
-
Campurkan adonan tersebut ke dalam cokelat leleh, aduk rata dengan hand blender.

 


 

2. Chocolate Chantilly

Bahan-bahan:

170g Whipping cream, 
40g Glukosa
150g The Oceanic Blend 65% Dark Chocolate
60g Azalea 34% Milk Chocolate
6g Gelatin, campurkan dengan 30 g air
250g Whipped cream

 

Persiapan:
- Panaskan 170 gram krim dan glukosa. Tuangkan ke dalam cokelat dan aduk rata.
- Tambahkan gelatin
- Terakhir, tambahkan 250 gram whipping cream dan aduk rata.
- Bungkus adonan dengan cling flim. Pastikan, cling film menempel dengan permukaan adonan agar tidak mengering. Diamkan semalaman di chiller
- Kocok adonan sebelum digunakan untuk dekorasi

 


 

3. Chocolate streusel

Bahan-bahan:

170g Mentega
170g Gula merah
2g Garam
140g Tepung rendah protein
170g Bubuk almond

 

Persiapan:
- Kocok mentega dengan gula merah sampai merata
- Tambahkan garam, tepung rendah kalori, bubuk almond. Aduk sampai merata dan memiliki tekstur seperti pasir
- Panggang sampai kecokelatan pada suhu 160°C selama 8-10  menit. Cek 3 menit sekali agar tidak hangus

 


 

4. Penyelesaian

Persiapan:
- Siapkan gelas untuk menempatkan Triple Chocolate Texture
- Tempatkan streusel pada bagian bawah
- Tambahkan krim cokelat
- Terakhir, hias dengan chocolate chantilly

 

bottom-1 (5)
bottom-2 (5)
bottom-3 (5)
bottom-4 (5)
 

Ingin Cari Informasi Tentang Produk Kami?

Klik tombol di bawah ini untuk mengunjungi laman produk kami

Kunjungi laman produk