Skip to the main content.
- Resep Embassy -

Cheese to Chocolate Cassis

1-4

 

Instruksi Resep

1. Almond sponge

Bahan-bahan:

100g Almond bubuk
100g Gula halus
65g Telur
40g Kuning telur
70g Tepung kue
165g Putih telur
106g Gula

 

Persiapan:

- Campurkan almond bubuk, gula halus, telur, dan kuning telur
- Aduk putih telur dengan gula sampai menjadi meringue lembut
- Gulung meringue ke dalam campuran kuning telur
- Campurkan tepung kue ke dalam adonan
- Panggang di atas tray 30 cm x 30 cm dengan kertas roti pada suhu 180 °C selama 12 menit

 


 

2. Cassis Cremeaux

Bahan-bahan:

135g Susu
135g Krim
90g Puree cassis
22,5g Gula
60g Embassy Zen White Chocolate 33%
67,5g Kuning telur
6g Gelatin (rendam dalam 30 ml air)

 

Persiapan:

- Aduk kuning telur dan gula di dalam bowl
- Panaskan susu, krim dan puree cassis bersamaan di dalam panci saus
- Tuangkan ke dalam bowl berisi kuning telur dan gula, aduk merata
- Tuangkan campuran kembali ke dalam panci saus, terus aduk dan panaskan hingga 60 °C
- Matikan api dan tuangkan ke cokelat putih
- Lelehkan gelatin yang sudah mekar dengan menggunakan sisa panas dalam panci saus
- Aduk rata campuran dengan hand blender, kemudian tuang ke dalam mold dan dinginkan di freezer
 

 

3. Cassis Jelly

Bahan-bahan:

200g Puree stroberi
90g Puree cassis
4g Gula
4g Pektin

 

 

 

 

Persiapan:

- Campur gula, pektin, serta sedikit puree stroberi dan cassis
- Pada panci saus, lelehkan sisa dari puree stroberi dan cassis
- Kocok gula dengan pektin, kemudian tambahkan sisa puree dan kocok hingga merata
- Panaskan adonan hingga mendidih
- Tuangkan ke dalam cetakan dan dinginkan

 

4. White chocolate cream cheese mousse

Bahan-bahan:

375g Susu
40g Kuning telur
9g Gelatin (direndam dalam 45 ml air es)
200 g Embassy Zen White Chocolate 33%
200g Cream cheese
200g Whipped cream

 

Preparation:

- Campurkan kuning telur dengan sedikit susu dan kocok menggunakan whisk agar tidak menggumpal
- Panaskan sisa susu di dalam panci hingga mendidih
- Aduk susu ke dalam adonan kuning telur dan tetap kocok
- Tuangkan adonan ke dalam panci saus pada api sedang. Terus kocok sampai hampir mendidih, kemudian matikan api
- Lelehkan cokelat putih, kemudian aduk dengan cream cheese yang sudah lembut
- Tuangkan campuran susu dan telur ke dalam adonan cokelat dan cream cheese
- Masukkan gelatin ke dalam panci saus dan lelehkan menggunakan sisa panas di panci
- Tambahkan gelatin ke dalam adonan, aduk rata. Kemudian biarkan mendingin
- Setelah mendingin, kocok cream hingga lembut
- Gulung whipped cream ke dalam campuran cokelat dan cream cheese

 


 

5. White chocolate spray

Bahan-bahan:

300g Cocoa butter
300g Embassy Zen White Chocolate 33%

 

Persiapan:

- Cairkan cocoa butter dan cokelat putih
- Campur menggunakan hand blender sampai merata

 


 

6. penyusunan

- Potong sponge dalam bentuk bulat
- Bungkus cetakan ring (diameter 16 cm dan tinggi 5 cm) yang akan digunakan dengan cling wrap
- Pipe krim mousse setinggi 2 cm 
- Tambahkan lapisan cremeaux, jelly, dan sponge masing-masing setinggi 1 cm
- Bekukan di dalam freezer hingga set sempurna
- Keluarkan kue dari cetakan dan masukkan kembali
- Semprot dengan white chocolate spray dan dekorasikan kue dengan tema New Year 2022

2-2
4
3-2
1-4

Want to Know More About Our Products?

Click the button below to visit our product page

Go to Product Page